foto-perhutani-tasikmalaya-serahkan-bantuan-dana-pkbl-rp-130-jutaTASIKMALAYA, PERHUTANI (07/12/16)  | Perum Perhutani melalui Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Tasikmalaya menyalurkan bantuan pinjaman Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) tahun 2016 Rp. 130 juta kepada  Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dan industri kain bordir dan bata merah di Kantor Perhutani Tasikmalaya, Selasa (06/12).
Mereka yang menerima adalah LMDH Giriwangi Rp. 10 juta untuk usaha gula aren, LMDH Mekar Mulya Rp. 12 juta untuk warung sembako, Riri Sutisna Rp. 53 juta untuk usaha bata merah dan Enceng Jajili Rp. 55 juta untuk industri bordir.
Administratur Perhutani  Tasikmalaya Henry Gunawan  menyampaikan bahwa bantuan PKBL untuk mendorong pertumbuhan dan perkembangan ekonomi masyarakat sekitar hutan terutama usaha masyarakat agar lebih tangguh dan mandiri.
Para penerima dana bantuan yang selama ini telah bekerjasama dengan Perum Perhutani, kedepannya semakin aktif mendukung kelestarian hutan sekitar wilayah mereka.(Kom-PHT/Tasik/AJB)
Editor: soe
Copyright©2016