MAJALENGKA, PERHUTANI (12/07/2020) | Dalam rangka antisipasi gangguan keamanan dari kebakaran hutan, Perhutani menggelar apel siaga Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Dalkarhutla) di lokasi Wana Wisata Talaga Pancar yang berada pada petak 4 di wilayah Pemangkuan Hutan (RPH) Rajagaluh Bagian Kesatuan pemangkuan Hutan (BKPH) Ciwaringin Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Majalengka masuk wilayah Hutan Pangkuan Desa (HPD) Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Talaga Pancar wilayah administratif pemerintahan desa Lengkong Kulon  kecamatan Sindangwangi  kabupaten Majalengka, Jumat (10/07).

Apel siaga Dalkarhutla dihadiri oleh Wakil Administratur KPH Majalengka, Polisi Pembina polisi Hutan (Pabin Polhutan), Polsek Sindangwangi, Koramil Sindangwangi,  Polisi Pamong Praja (Pol PP), perwakilan kecamatan Sindangwangi, perwakilan LMDH lingkup KPH,  Satuan Petugas Pemadam Kebakaran (Satgas Damkar).

Apel dilanjutkan dengan simulasi penanganan pemadam kebakaran dengan metoda yang sederhana menggunakan alat semprotan Sprayer Tasko, gepyokan, cangkul, garu, kantong air oleh tim Polhutan Mobil dan Satgas damkar KPH Majalengaka yang diikuti oleh peserta apel siaga Dalkarhutla agar pada saat terjadinya kebakaran petugas dan peralatan sudah punya bekal teknik pemadaman kebakaran dengan alat yang sederhana hingga acara usai.

Administratur Perhutani KPH Majalengka yang diwakili Wakil Administratur Agus Kurnia menyampaikan terima kasih atas kehadiran para undangan dan berharap sinergitas dalam rangka menjaga gangguan keamanan baik gangguan hutan dan kebakaran tetap terjaga, dikarenakan musim kemarau sudah tiba alangkah baiknya melakukan langkah-langkah preventif untuk menghindari terjadinya gangguan hutan.

“Kami instruksikan kepada jajaran petugas Perhutani di lapangan agar mendeteksi dini dan melakukan sosialisasi pada masyarakat dan melaporkan kejadian kebakaran secepat mungkin agar kejadian kebakaran bisa diminimalisir dan berkoordinasi dengan pihak terkait dalam penanganannya dan kami juga berharap kebakaran hutan tahun ini semakin berkurang dari tahun sebelumnya.” Ungkapnya

Polsek Sindangwangi Iptu Udiyanto menyampaikan usai apel siaga Dalkarhutla Polri siap membantu gangguan keamanan hutan dari gangguan kebakaran hutan dan lahan bersama-sama dalam upaya penanggulangan dan pencegahan kebakaran hutan pungkasnya. (Kom-PHT/MJL/AW)

Editor : Ywn

Copyright©2020