BANYUMAS TIMUR, PERHUTANI (27/03/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Perum Perhutani ke-61 mengadakan kegiatan Penanaman Bersama Stakeholder di Petak 23a Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Sidamulih, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kebasen, Kamis (24/03).

Hadir dalam acara tersebut Administratur KPH Banyumas Timur Cecep Hermawan, Wakil Administratur Hari Dwi Hutanto, Kepala Desa Sawangan Wetan Kuswanto yang juga sebagai Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Subur Makmur dan Kelompok Tani Hutan, masing-masing bersama jajaran.

Dalam sambutannya, Administratur KPH Banyumas Timur Cecep Hermawan menyampaikan kegiatan penanaman bersama serta kerja bakti produktif dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Perhutani ke 61. Dengan tema Menuju Perhutani Baru Dengan Semangat Menjadi Pengelola Hutan Berkelanjutan Yang Bermanfaat Bagi Masyarakat.

“Sesuai misi Perhutani, dengan demikian Perhutani sekarang ini harus memaksimalkan bisnis untuk dapat mencapai target yang telah ditetapkan dan juga harus memperhatikan semua unsur baik sosial, ekonomi maupun unsur lingkungannya. Sebagai bagian BUMN, Perhutani tetap mengacu kepada AKHLAK yaitu Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif,” jelasnya.

Disampaikan juga bahwa kewajiban kita selaku rimbawan untuk selalu melakukan penanaman dengan prinsip rasa senang. “Antara lain Hutan Rawan Ku Patroli, Hutan Kosong Ku Tanami dan kalau kayu hilang kita lacak sampai kayu kembali,” imbuhnya.

Kepala Desa Sawangan Wetan, Kecamatan Patikraja, Kabupaten Banyumas Kuswanto mengucapkan terimakasih kepada Administratur KPH Banyumas Timur yang telah berkenan melibatkan jajarannya untuk mengikuti kegiatan Kerjabakti Produktif dan Penanaman Pohon bersama dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Perhutani ke 61.

“Selamat HUT Perhutani ke 61. Menuju Perhutani Baru Dengan Semangat Menjadi Pengelola Hutan Berkelanjutan Yang Bermanfaat Bagi Masyarakat. Dan terimakasih telah memberikan pakaian pantas pakai untuk Kelompok Tani Sadap,” tuturnya. (Kom-PHT/Byt/Rhm)

Editor : Aas

Copyright©2022