MAJALENGKA, PERHUTANI (06/09/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Majalengka melakukan kegiatan sosial dengan membagikan sembako kepada pekerja Instalasi Pemasakan Daun Kayu Putih (IPDKP) Maja yang berada di wilayah Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Majalengka termasuk ke dalam wilayah administratif Desa Maja Utara, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka, Minggu (5/9).

Paket sembako dibagikan secara simbolis kepada beberapa pekerja IPDKP Maja sebagai bentuk kepedulian Perhutani dimasa pandemi Covid-19.  Paket sembako yang diberikan berisi beras, minyak goreng, gula, kopi dan sepatu boots.

Administratur KPH Majalengka melalui Asisten Perhutani BKPH Majalengka, Suryana menyampaikan bahwa dengan adanya pembagian sembako tersebut diharapkan dapat membantu meringankan kehidupan keluarga para pekerja IPDKP dimasa pandemi Covid-19.

“Kami berharap bantuan sembako tersebut selain dapat meringankan kebutuhan sehari-hari selama beberapa pekan ke depan serta pemberian sepatu boots dapat menunjang aktivitas para pekerja IPDKP Maja dalam bekerja,” ujarnya.

Perwakilan dari pekerja IPDKP Maja, Bahrudin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Perhutani KPH Majalengka atas pemberian bantuan sembako.

“Bantuan ini menjadi motivasi bagi kami sebagai pekerja IPDKP Maja untuk lebih giat lagi dalam bekerja,” pungkasnya. (Kom-PHT/Mjl/RY).

Editor : Ywn

Copyright©2021