PERHUTANI, BOGOR (07/03/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan ( KPH) Bogor bersama Alumni SMA 4 Jakarta lakukan Kegiatan penanaman bersama di Taman Wisata Lebah Madu Pusat Perlebahan Nasioanl (Pusbahnas) masuk wilayah Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Parung Panjang, Pada Selasa (7/3).

Hadir dalam kegiatan tersebut Administratur KPH Bogor yang diwakili oleh Asistan Perhutani BKPH Parung Panjang Agus Darmaya, Komandan Regu Polisi Kehutanan Supriadi, dan Kepala Resort Polisi Hutan (KRPH) Maribaya Suhendi, Pengelola Pusbahnas Pusbahnas Dwiastuti, Ruri Wahyulistriana manager bisnis usaha lainnya mewakili PT Palawi,dan 60 Orang Alumni SMA 4 Jakarta.

Dalam kesempatanya Agus Darmaya menyatakan bahwa, tanaman uyg ditanam merupakan jenis penghasil pakan lebah madu, harapanya dapat menajag habitat lebah madu.

“Lokasi ini sangat cocok sebagai habitat lebah madu, Kami menanam tanaman penghasil pakan bagi lebah madu di lokasi penangkaran ini, semoga budidaya lebah madu dapat lestari” Ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama Said Radendra Ramadhan selaku ketua angkatakan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk aksi nyata alumni dan juga para pihak yang ikut serta dalam upaya melestarikan habitat lebah madu.

“Salah satu program kerja persaudaraan alumni SMAN 4 Jakarta Pusat Angkatan “79 yaitu Back to Nature atau kembali ke alam dengan tema Amal bagi alam, harapanya dengan menanam jenis tanaman penghasil pakan lebah, dapat membantu upaya pelestarian ekosistem lebah yang ada dilokasi penangkaran Pusbahnas ” Katanya.

Sementara itu Ruri Wahyulisytriana mengatakan Lokasi penangkaran Pusbahnas diresmikan tahun 1992, yang kemudian pada tahun 1995 dikelola oleh Perhutani dan pada tahun 2000 diserahkan ke PT. Palawi.

“Sejarah lokasi penangkaran lebah madu  ini sangat panjang, dari sinilah didapatkan madu yang memiliki kualitas baik, dengan kadar air dibawah 22%. Kami berusaha untuk tetap menjaga kualitas sehingga para konsumen tidak kecewa” Punkasnya.

“Kami juga ucapkan terimakasih aras kegiatan Amal untu amal ini, semoga bermanfaat bagi kita semua” Tambahnya.

(kom-pht/bgr/mul)