PEMALANG, PERHUTANI (5/8/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pemalang bersama Kodim 0711 Pemalang mengadakan  kegiatan Panen Jagung Demplot Ketahanan Pangan Tahun 2020 bertempat di petak 40a Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Klapanunggal Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Bantarsari KPH Pemalang , Kamis (5/08).

Hadir dalam acara  tersebut Kepala Sub Seksi (KSS) Komunikasi Perusahaan dan Pelaporan Eko Satoto, Kepala BKPH Bantarsari Ediyanto, Komandan KODIM 0711, Saka Wirakartika dan anggota  KODIM 0711  serta Masyarakat Desa Peguyangan.

Eko Satoto mewakili Adiministartur  KPH Pemalang  menyampaikan bahwa program Ketahanan Pangan Nasional perlu dukungan dan kerjasama semua pihak dalam mensukseskannya.

Sementara itu Komandan Kodim 0711 Pemalang Letkol Inf. Irvan Tarigan menyampaikan bahwa didalam masa pandemi Covid-19 ini sangat perlu disiapkan ketersediaan pangan dan disiplin protokol kesehatan. “Untuk mendukung program ketahanan pangan Nasional Kodim 0711 Pemalang bekerjasama dengan Perhutani KPH Pemalang  membuat Demplot Jagung untuk percontohan dalam partisipasi tersebut,” ujarnya.  (Kom-PHT/Pml/Eko)

Editor : Ywn

Copyright©2020