CIAMIS, PERHUTANI (21/03/2019) | Dalam rangka mensejahterakan masyarakat sekitar hutan, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis dan Lembaga Masyarakat Disekitar Hutan (LMDH) Marga Mukti adakan pertemuan untuk mengembangkan wisata rintisan Rest Area Puncak Madati bertempat di Aula Perum Perum perhutani KPH Ciamis, Kamis (21/03).

Lokasi rencana wisata reat area ini tepatnya berada di blok Panyaweuian Desa Sukamantri Kecamatan Sukamantri Kabupaten Ciamis, teapatnya di petak 4e, 4d dan 4f wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Madati Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Ciamis.

Administratur KPH Ciamis Agus Mashudi mengatakan pengembangan wisata rintisan rest area Puncak Madati diharapkan dapat menjalin hubungan yang harmonis dan saling menguntungkan dengan mitra sejajar Perhutani yaitu LMDH, untuk bersama-sama memanfaatkan jasa lingkungan melalui pengelolaan kawasan hutan berupa wisata dan rest area.

“Harapan kedepan dari pengelolaan agro wisata ini semakin berkembang dan dapat dijadikan salah satu ikon wisata di tatar Galuh bagian Utara, karena tidak menutup kemungkinan untuk dikembangkan wahana-wahana baru yang dapat menciptakan kenyamanan, kesejukan dan ketenangan dalam menikmati indahnya alam disekitar wisata rest area ini”, ujar Agus.

Kepala Desa Sukamantri Kuswara mengucapkan terima kasih kepada Perum Perhutani yang telah memberi peluang kepada masyarakat untuk memanfaatkan jasa lingkungan melalui kerjasama pengembangan  wisata dan rest area. “Mudah-mudahan dengan dibangunnya wisata rest area ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya yang ada di wilayah sekitar hutan, pungkasnya. (Kom-PHT/Cms/Bun)

 
Editor : Ywn
Copyright©2019