MOJOKERTO, PERHUTANI (22/04/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mojokerto dalam rangka Gerakan Ramadhan Bersih memberikan bantuan sembako kepada tenaga persemaian di wilayah Resor Pemangkuan Hutan (RPH) Kedungwangi, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Mantup, Jum’at (22/04).

Mewakili Administratur Perhutani Mojokerto, Supadi selaku Asisten Perhutani(Asper) BKPH Mantup mengatakan, kegiatan pembagian sembako kepada tenaga persemaian ini bertujuan untuk meringankan beban mereka yang selama ini sudah membantu pekerjaan bidang tanaman di kawasan hutan

Menurutnya sembako yang telah diberikan tersebut berupa minyak goreng, gula, mie instan dan beras lima kilogram serta uang tunai.

“Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada sesama dalam rangka turut memperingati hari jadi Kementerian BUMN ke 24 dengan Gerakan Ramadhan Bersih (Berbagi dan mengasihi),” ujar Supadi.

Dia menambahkan, semoga bantuan itu bisa bermanfaat untuk tambahan kebutuhan sehari-hari bagi keluarganya, ucapnya.

Sementara itu Bagus salah satu penerima bantuan sembako menuturkan, bahwa dirinya sangat berterimakasih kepada Perhutani atas bingkisan sembako yang telah diberikan.

Bantuan ini sangat bermanfaat sekali bagi keluarga, apalagi ini mendekati lebaran idul fitri, ujarnya. (Kom-PHT/Mjk/Dwi)

 

Editor : Uan

Copyright © 2022