JOMBANG, PERHUTANI (23/3/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang memperingati  Hari Jadi Perhutani ke-60 bersama Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dengan melakukan penanaman  kayu putih di petak 10, 11 wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Gempol, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Gedangan di Desa Japanan, Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang, Selasa (23/3).

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian acara Perhutani KPH Jombang dalam peringatan Hari Jadi Perhutani ke-60, termasuk rencana dan kegiatan yang sudah dilaksanakan diantaranya yaitu pembagian ribuan bibit kayu putih dan  buah-buahan kepada masyarakat, donor darah dan potong tumpeng yang akan dilaksanakan pada saat hari jadi Perhutani ke-60 yang jatuh pada hari Senin tanggal 29 Maret, tahun 2021.

Administratur KPH Jombang Muhklisin saat ditemui di lokasi kegiatan mengatakan, bahwa tanaman kayu putih diharapkan akan dapat mendongkrak pendapatan perusahaan, percepatan kelestarian, pemulihan ekologi dan perbaikan sosial sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar hutan, diantaranya dapat menanam polowijo disela tanaman kayu putih, maupun berperan aktif ikut bekerja di kegiatan pemanenan perawatan.

Kayu putih menjadi salah satu alternatif percepatan peningkatan pendapatan perusahaan, karena saat ini permintaan minyak kayu putih semakin meningkat. “Agar tetap semangat, jaga kebersamaan, jaga kesehatan, dan tetap  disiplin protokol kesehatan Covid-19 dimanana pun berada,’’ tegas Muklisin.

Kegiatan tersebut diikuti jajaran karyawan kantor Perhutani KPH Jombang, jajaran lapangan, Ketua Ikatan istri Karyawan (IIK) Perhutani Cabang Jombang Sih Diatmajayanti, 9 Lembaga Masyarakat Desa Hutan yakni LMDH  Sumber Urip, Desa Kedung Lumpang, Mojoagung, LMDH Sumber Rejeki, Desa Grobokan, Mojowarno, LMDH Sumberboto Makmur, Desa Japanan, Mojowarno, LMDH Jati Arum, Desa Wonokerto, Wonosalam, LMDH Wono Slamet Desa Mojoduwur, Mojowarno, LMDH Kesambijaya, Desa Ngrimbi, Bareng, LMDH Wonosalam Asri, Desa Wonosalam, Wonosalam, LMDH Sadar utama, Desa Jarak, Wonosalam, LMDH Kosambi Wojo Lestari, Desa Sambirejo, Wonosalam.

Sementara Juprianto Ketua LMDH Wono Slamet menyampaikan terima kasih pada Perhutani yang selalu memberikan perhatian kepada LMDH dan terus menjalin kebersamaan di tiap kegiatan. “Kami berharap agar situasi seperti ini terus dipertahankan supaya kesepakatan bersama LMDH dapat berjalan semestinya dan tak ada pihak yang dirugikan, demi menunjang proses kelestarian hutan dan sumber mata air,’’ ujarnya. (Kom-PHT/Jbg/Ars)

Editor : Ywn

Copyright©2021