Bogor, Perhutani (27/04/2022) I Sebagai wujud kepedulian dan rasa tali asih Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bogor berikan bingkisan kepada para penyadap getah Pinus diwilayah Bogor secara serempak di masing-masing Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH)  Selasa (27/4).

Kegiatan ini bertepatan dengan program Bersih (Berbagi dan Mengasihi) di bulan suci Ramadhan yang dicanangkan oleh Kementrian BUMN, Penyampaian bingkisan dilaksanakan oleh masing masing satuan kerja Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH).

Administratur KPH Bogor, Ahmad Rusliadi diruang kerjanya menyampaikan, titipan bingkisan dari Perhutani ini sebagai wujud kepedulian Perhutani kepada mitra kerja yang selama ini membantu Perhutani dalam meningkatkan pendapatan Perhutani di sektor Produksi Getah Pinus.

“Semoga dengan bingkisan ini memberikan pemahaman kepada mereka, bahwa Perhutani adalah mitra kerja, yang bersama sama mengelola Kawasan hutan negara untuk kepentingan bersama. Ujarnya.

Sementara Encep penyadap getah pinus BKPH Jonggol menyampaikan terima kasih kepada Perhutani yang telah memberikan bingkisan kepada semua para penyadap getah pinus diwilayah Bogor, kami sangat terbantu dengan pemberian dari Perhutani.

“Semoga apa yang diberikan menjadi berkah khususnya untuk Perhutani semoga tetap jaya, umumnya untuk masyarakat semua” pungkasnya  (kom-pht/bgr/Mul)

 

Editor : MZ
Copyright©2022