TANJUNG SELOR, PT INHUTANI I (17/10/2022) | PT Inhutani I Unit Manajemen Hutan (UMH) Pimping semarakkan peringatan hari jadi ke 232 Kota Tanjong Selor dan Kabupaten Bulungan yang ke 62, Kalimantan Utara pada Sabtu (15/10).

Rangkaian dimulai sejak 12 oktober 2022 dengan melaksanakan upacara yang dipimpin langsung oleh Bupati Bulungan Syarwani beserta jajaran, Tokoh masyarakat adat setempat, perwakilan stakeholder, dan perusahaan yang berlokasi di wilayah bulungan, hingga pada puncak acara dilaksanakan pawai budaya pada 15 Oktober 2022.

Pawai budaya diwarnai dengan penggunaan pakaian adat diramaikan dengan berbagai kegiatan mulai dari pentas seni budaya, stand Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), dan pawai budaya dengan menghias kendaraan masing-masing peserta.

Dalam sambutannya Syarwani mengatakan bahwa tahun ini pawai budaya dan kendaraan hias bisa digelar dalam HUT Kota Tanjung Selor dan Kabupaten Bulungan setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19 dan kegiatan yang ada tersebut bukan hanya sekedar ceremonial semata namun banyak hal yang ingin Pemerintah Kabupaten Bulungan angkat kembali yaitu bagaimana menghidupkan kearifan lokal yang ada di Bumi Tenguyun.

“Sebagai warisan budaya leluhur dan para pendahulu, tentu menjadi tugas dan kewajiban kita generasi saat ini untuk terus menjaga dan mempertahankannya,” tuturnya.

Plt Kepala Unit Inhutani Pimping, Haris Setiyono dalam kesempatan yang sama menyampaikan dukungan rangkaian acara peringatan HUT Kota Tanjung Selor dan Kabupaten Bulungan serta rencana Pemerintah Daerah yang akan mengembangkan status Hutan Kota menjadi Kebun Raya dimana dalam pengembangannya melibatkan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Haris menambahkan bahwa Inhutani I UMH Pimping yang telah beroperasi dan turut membangun kemajuan masyarakat tanjong selor sejak tahun 1973. Dalam memeriahkan pawai budaya dan kendaraan hias Inhutani I UMH Pimping diwakili oleh para milenial Inhutani I berkolaborasi dengan pemudi Desa Pimping untuk menampilkan tarian adat serta menyerahkan bibit perupuk yang dilakukan secara simbolis dalam rangka untuk mendukung program Pemerintah Daerah dalam mengembangkan hutan kota “Bunda Hayati” menjadi kebun raya, sekaligus memperkenalkan identitas baru PT Inhutani I.

“Penyerahan Bibit Perupuk sebagai tanaman unggulan dan primadona Kalimantan diharapkan dapat memperkaya jenis tanaman yang ada di Hutan Kota sebagai Arboretum sekaligus menjadi tanaman memorial dan unggulan Kabupaten Bulungan yang bermanfaat bagi kepentingan Penelitian dan Pengembangan Tegakan Perupuk di masa depan,” jelas Haris. (KOM-INH1/BGS).

Editor : Ywn

Copyright©2022