KENDAL, PERHUTANI (18/04/2022) | Bertempat di Balai Pertemuan Desa Pecalungan, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kendal bersama Cabang Dinas Kehutanan (CDK) wilayah Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Provinsi Jawa Tengah menjadikan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wana Lestari Desa Pecalungan Kecamatan Pecalungan Kabupaten Batang sebagai pilot project pembentukan Koperasi Mitra Usaha, Senin (18/04).

Administratur KPH Kendal, Widodo Budi Santoso melalui Kepala Sub Seksi Perhutanan Sosial Khaeri menyampaikan bahwa untuk saat ini LMDH harus membentuk koperasi usaha agar dapat terus bermitra dengan Perhutani.

“Dengan membentuk koperasi usaha maka akan membuka peluang usaha sekaligus lapangan pekerjaan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar hutan,” ujarnya.

Perwakilan CDK Wilayah Dinas LHK, Asikin menyambut baik program Perhutani yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pihaknya siap sepenuhnya mendukung dengan turut memberi penyuluhan secara langsung kepada masyarakat.

“Semoga Perhutani dan Dinas LHK akan terus menjalin koodinasi demi kesejahteraan masyarakat,” lanjutnya.

Sementara itu, Ketua LMDH Wana Lestari, Kadir mengucapkan terima kasih kepada Perhutani KPH Kendal maupun Dinas LHK yang telah menjadikan LMDH Wana Lestari sebagai pilot project dalam pembentukan Koperasi Mitra Usaha.

“Kami sepenuhnya mendukung apa yang telah diprogramkan oleh Perhutani,” pungkasnya. (Kom-PHT/Knd/Myk)

Editor : Aas

Copyright©2022