GARUT, PERHUTANI (05/05/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Garut bersama Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Siliwangi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dalam mendukung kegiatan pembelajaran dan penelitian mahasiswa di bidang kehutanan, bertempat di Gedung STAI, pada hari Jum’at (03/05).

Penandatanganan tersebut di lakukan oleh Administratur KPH Garut Tofik Hidayat dengan Ketua STAI Siliwangi Illa Susanti  yang di saksikan oleh segenap jajaran Perhutani KPH Garut dan pihak STAI Siliwangi.

Tofik mengatakan bahwa Perhutani KPH Garut sangat mendukung dalam kemajuan dunia pendidikan, penelitian dan pengembangan perhutanan. Ia pun mengungkapkan bahwa setelah di lakukan penandatanganan MoU ini pihaknya berharaap agar dapat ditindaklanjuti dengan Perjanjian Kerja Sama (PKS).

“Semoga kerja sama ini kita bisa melangkah demi lestarinya hutan. Kami berharap agar sinergi yang telah terjalin baik antara Perum Perhutani dengan STAI Siliwangi berlanjut dan ditingkatkan lagi demi menciptakan keamanan dan kelestarian hutan,” ujarnya

Sementara itu, Illa mengucapkan banyak terima kasih kepada Perhtuani KPH Garut yang sudah membuka kesempatan kepada pihaknya untuk bekerjasama dalam pengembangan dan penelitian kehutanan pada dunia pendidikan.

“Mudah-mudahan kedepannya kedua pihak bisa berkontribusi yang baik dalam kegiatan kehutanan dan kelestarian hutan di daerah Kabupaten Garut,” tutup Ila. (Kom-Pht-Grt/Erv).

Editor: EM

Copyright © 2024