MADIUN,PERHUTANI (19/07/2022) | Mendukung peringatan Hari Jadi Kabupaten Madiun yang ke 454 tahun, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madiun ikut terlibat dalam acara  rapat paripurna yang dilaksanakan di gedung DPRD Kabupaten Madiun, Senin (18/07).

Rapat paripurna itu diikuti oleh Bupati Madiun bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Madiun, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Daerah Kabupaten Madiun, Perhutani, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Serta Camat se Kabupaten Madiun.

Administratur Perhutani KPH Madiun, Soifudin Nurmansyah saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa pihaknya ikut mendukung Pemerintah Kabupaten Madiun dalam acara tersebut lantaran, wilayah kerjanya merupakan wilayah adminsitratif Kabupaten Madiun.

“Masyarakat Kabupaten Madiun ini sebagian banyak yang tinggal di sekitar wilayah kawasan hutan, ada lebih dari 20% yang bersentuhan langsung dengan hutan,” ujarnya.

Menurut dia di sekitar wilayah hutan Perhutani Madiun ini ada sebanyak 43 Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMPSDH) yang bekerjasama dengan Perhutani. Mereka ini juga memberikan sumbangsih terhadap ekonomi masyarakat tepian hutan, katanya.

“Jadi keberadaan masyarakat LMPSDH itu juga berpengaruh besar bagi perekonomian warga sekitar Hutan, sehingga yang dulunya masih banyak desa kategori desa berkembang, namun sekarang menjadi sudah banyak menjadi desa maju,” ungkap Sofi.

Peringatan Hari Jadi Kabupaten Madiun yang bertemakan “Bangkit Bersama Sejahtera Semua“ menjadi semangat untuk mengawali pemulihan ekonomi di Kabupaten Madiun.

Bupati Madiun Ahmad Dawami mengatakan, pemerintah Kabupaten Madiun berkomitmen untuk terus mendorong dan memfasilitasi keberadaan Usah Kecil Mikro dan Menengah ( UMKM) yang ada.

komitmen tersebut dapat dilihat dari jumlah penambahan UMKM ,jumlah koperasi sehat dan peningkatan pembiayaan koperasi, ujarnya.

Kabupaten Madiun memiliki keunggulan kompetetif maupun keunggulan komperatif .keunggulan tersebut meliputi kekayaan Sumberdaya Alam ,letak geografis yang sangat strategis maupun modal sosial (Social Capital ) maupun Modal Sumberdaya Manusia( Human Capital ) yang berpengaruh dominan bagi tercapainya percepatan pembangunan daerah, terang Bupati Madiun.

Sementara itu Ketua DPRD Kabupaten Madiun Fery Sudarsono menyampaikan, bahwa tema “Bangkit Bersama Sejahtera Semua“ adalah untuk kebangkitan dari Pandemi Covid- 19 menuju masyarakat Kabupaten Madiun yang sejahtera, serta dengan gotong royong pada masyarakat untuk mewujudkan kebangkitan bersama menuju kesejahteraan seluruh masyarakat Kabupaten Madiun, paparnya. (Kom-Pht/Mdn/Ebs).

Editor : Uan

Copyright © 2022