CEPU, PERHUTANI (20/08/2021) | Bertempat di aula Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cepu, Perhutani bekerjasama dengan PT Kimia Farma melaksanakan vaksinasi gotong royong kepada 400 karyawan Perum Perhutani, Rabu (18/08). Hadir dalam kegiatan, karyawan-karyawati Perhutani dari KPH Cepu, KPH Randublatung, dan KPH Blora.

Administratur KPH Cepu melalui Wakil Administratur Sub Selatan, Fitra Praharsa Utama dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Perusahaan akan kesehatan karyawan, sehingga Perusahaan bekerjasama dengan PT Kimia Farma melaksanakan vaksinasi bukan saja di KPH Cepu, tapi bagi karyawan Perhutani di seluruh unit kerja.

Sementara itu, Dokter Titi didampingi perawat Nurul dan Ferry setelah acara menyampaikan penjelasan bahwa virus covid-19 varian baru terus bermunculan, maka dari itu vaksinasi ini diperlukan agar tercipta herd immunity yang kuat, sehingga Indonesia bisa segera terbebas dari pandemi.

Pada kesempatan yang sama, salah seorang perwakilan karyawan yang merupakan Mandor Polter di Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Pasar Sore, Pandi Susilo  mengucapkan terima kasih kepada Perusahaan yang sudah memfasilitasi vaksinasi gratis ini dan berharap pandemi segera berakhir. (Kom-PHT/Cpu/Pai)

Editor : Ywn
Copyright©2021