LAWU DS, PERHUTANI (20/09/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu Ds memfasilitasi Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Kare Makmur Desa Kare Kecamatan Kare Kabupaten Madiun melakukan konsolidasi pengembangan usaha produktif bertempat di kantor Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Wilis Utara, Senin (19/09)
Konsolidasi tersebut bertujuan untuk pengembangan wana wisata alam termasuk melakukan optimalisasi Pemanfaatan Lahan Di bawah Tegakan (PLDT) tanaman kehutanan.
Wakil Administratur Perhutani KPH Lawu Ds Yudiono disela-sela mengikuti acara tersebut mengatakan, bahwa pihaknya sangat mendukung upaya LMDH Kare Makmur yang berencana melakukan pengembangan wana wisata di hutan nongko ijo petak 28 wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Kare, BKPH Wilis Utara.
Menurutnya petak tersebut memiliki luas baku 7,60 hektar, namun untuk pengembangan wisata yang dikelola nantinya baru 2 hektar, katanya.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Desa Kare Sunarno, Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Kare Makmur Sukirman dan Ketua Kelompok Kerja Lokal Pariwisata (KKLP) Sujono, serta tamu undangan lainnya.
Secara terpisah Administratur Perhutani KPH Lawu Ds, Loesy Triana menyampaikan, bahwa rencana pengembangan wana wisata Nongko Ijo itu, untuk menambah daya tarik pengunjung.
rencana pengembangan wisata ini merupakan salah satu wujud hubungan kerjasama yang baik antara Perhutani dengan LMDH, serta Pemerintah Desa Kare dalam pemanfaatan jasa lingkungan, ujarnya.
“Dengan adanya rencana pengembangan wana wisata nongko ijo diharapkan kedepannya dapat menambah daya tarik dan kenyamanan para pengunjung, sehingga dapat meningkatkan pendapatan baik bagi Perhutani maupun untuk LMDH juga masyarakat setempat,” imbuhnya.
Sementara itu Sukirman Ketua LMDH Kare Makmur menyatakan pengembangan lokasi wisata nongko ijo ini adalah menjadi kewajiban kami dalam mengelola sehingga diharapkan wisata nongko ijo lebih menjadi maju lagi.
“Kami sampaikan terima kasih kepada Perhutani KPH Lawu Ds yang telah memberi bimbingan dan kepercayaan kepada LMDH dalam mengelola dan mengembangkan wana wisata nongko ijo. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi LMDH dan Perhutani,” pungkasnya. (Kom-PHT/Lwuds/Eko)
Editor : Uan
Copyright © 2022