SURAKARTA, PERHUTANI (26/02/2021) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Surakarta menerima Piagam Penghargaan atas Kerjasama Sinergitas dengan Pangkalan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) Adi Soemarmo dalam kegiatan penghijauan di Wilayah Surakarta bertempat di kantor Danlanud Adi Soemarmo, Jumat (26/02).

Piagam Penghargaan diserahkan oleh Komandan Lapangan Udara (Danlanud) Adi Soemarmo Kolonel Nav. I Nyoman Suadnyana kepada Administratur KPH Surakarta Sugi Purwanta.

Administratur KPH Surakarta, Sugi Purwanta merasa senang dan bangga atas Piagam Penghargaan yang diterima Perhutani. Ia berharap agar sinergi dan kerjasama antara Perhutani dan Lanud Adi Soemarmo bisa terus berlanjut dengan agenda kegiatan penanaman di waktu yang akan datang.

Komandan Lanud Adi Soemarmo, Kolonel Nav. I Nyoman Suadnyana mengatakan bahwa pemberian Piagam Penghargaan yang diberikan pihaknya sebagai salah satu bentuk apresiasi atas prestasi dan kinerja Perhutani dalam penghijauan dan pelestarian hutan di wilayah Surakarta dan sekitarnya. Sebelumnya, Perhutani berperan serta dalam kegiatan penanaman pohon bersama diantaranya di lingkungan lapangan Komplek Angkatan Udara Adi Soemarmo serta di kawasan wisata alam dan religi Lawu Camp Park Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar. (Kom-PHT/Ska/Ipk)

Editor : Ywn
Copyright©2021