MADURA, PERHUTANI (27/10/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura menerima kunjungan kerja, Cabang Dinas Kehutanan (CDK) wilayah Sumenep dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), di Kantor Perhutani KPH Madura Pamekasan, Kamis, (27/10).

Administratur Perhutani KPH Madura Kelik Djatmiko dalam keterangannya mengatakan, “Bahwa, hari ini kami mendapat kunjungan dari CDK dan BKSDA, banyak hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut dan terjalin komunikasi yang baik untuk berkolaborasi dalam pelestarian alam dan lingkungan sekitar wilayah Kabupaten Pamekasan,” kata Kelik.

Kunjungan tersebut merupakan bentuk sinergitas lanjut Kelik, antara Perhutani dengan CDK dan BKSDA dalam rangka mengelola sumber daya hutan, semoga ke-depannya ada program-program yang dapat kita kolaborasikan bersama antar instansi pemerhati lingkungan maupun steakholder lainnya dalam menjaga dan melestarikan lingkungan di wilayah Kabupaten Pamekasan, terang Kelik.

Senada dengan itu, Kepala Seksi Rehabilitasi Lahan dan Pemberdayaan Masyarakat (Kasi RLPM) CDK wilayah Sumenep, Agung Katri Admodjo mengatakan, bahwa pihaknya berterima kasih kepada Administratur Perhutani KPH Madura yang telah menyambut baik kami dan BKSDA dalam kunjungan kerjanya. Ia juga menyampaikan bahwa banyak hal yang harus dibangun bersama Perhutani dalam mengelola hutan,” tutupnya. (Kom-Pht/Mdr/Jep)

Editor : Uan
Copyright © 2022