PURWAKARTA, PERHUTANI (06/12/2022) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Purwakarta menyerahkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Non PUMK kepada Pengelola Wisata Curug Cigentis, RPH Cigunungsari, BKPH Pangkalan, dan Wisata Blanakan RPH Tegaltangkil, BKPH Pamanukan bertempat di Kantor KPH Purwakarta, Selasa (06/12).

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Administratur KPH Purwakarta Uum Maksum, didampingi oleh Kepala Seksi (Kasi) Keuangan, SDM, Umum dan Sarpra Ade Ma’mur, Kepala Sub Seksi Sarpra dan IT Aat Slamet Priayat kepada penerima bantuan yang diwakili oleh Kasi Wisata dan Agroforestry Wawan Wahidin.

Uum maksum menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu realisasi tanggung jawab sosial dan lingkungan dari perusahaan untuk mitra kerja.

“Sebelumnya, kami sampaikan bantuan ini merupakan salah satu tanggung jawab sosial dan lingkungan dari perusahaan untuk mitra kerja pengelolaan kehutanan di lingkup kerja KPH Purwakarta. Bantuan ini kami serahkan kepada pengelola wisata  Curug Cigentis dan Blanakan yang bermitra dengan KPH Purwakarta”. terangnya.

“Saya berharap, bantuan ini dapat berdampak pada peningkatan pengelolaan dan pelayanan di wisata tersebut. Sehingga akan berdampak pada peningkatan pendapatan wisata serta kesejahteraan pengelola wisata tersebut”. tambahnya.

Mewakili Penerima bantuan, Wawan Wahidin menyampaikan bahwa dengan adanya bantuan tersebut diharapkan fasilitas wisata menjadi lebih baik lagi sehingga dapat menarik wisatawan.

“Dengan perbaikan Sarana wisata di Lokasi Wisata Cigentis dan Blanakan diharapkan menjadi daya tarik bagi wisatawan, sehingga pendapatan wisata mengalami peningkatan yang dapat memperbaiki perekonomian masyarakat sekitar Lokasi wisata ” Pungkasnya.

(Kom-PHT/Pwk/Yat)