MADIUN, PERHUTANI (8/9/2021) |  Presiden Joko Widodo meresmikan Bendungan Waduk Bendo yang berada di wilayah Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH), Madiun, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Bondrang, Resort Pemangkuan hutan (RPH) Sawoo, di Kabupaten Ponorogo, Selasa (7/9).

“Bismillah Bendungan Bendo di Kabupaten Ponorogo Provinsi Jawa Timur siang hari ini saya nyatakan diresmikan,” ungkap Jokowi dalam peresmian Bendungan Bendo.

Ia menjelaskan Bendungan Bendo dibangun dengan biaya Rp1,1 triliun. Bendungan tersebut memiliki kapasitas 43 juta meter kubik dengan genangan 170 hektare.

“Tinggi bendungan ini 74 meter dan menyediakan irigasi untuk 7.800 hektare sawah, dan juga untuk pasokan air baku 370 liter per detik, serta bisa mengurangi banjir, mereduksi banjir sebesar 31 persen atau 117 meter kubik per detik,” papar Jokowi.

Sementara itu Administratur Perhutani KPH Madiun Imam Suyuti berharap dengan adanya bendungan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh petani disekitar waduk,

“Kami berharap dengan dibangunnya bendungan ini dapat meningkatkan produktifitas petani,” ujarnya. (Kom/PHT/Mdn/EBS)

Editor : Ywn

Copyright©2021