TRIBUNNEWS.COM (29/08/2022) | Pengembangan olahraga paralayang sebagai salah satu potensi wisata, semakin mendapat perhatian dari Pemkab Nganjuk. Untuk itulah, Pemkab Nganjuk jalin kerjasama dengan Perum Perhutani KPH Jombang untuk diajak merintis wisata parayalang.

Plt Bupati Nganjuk, H Marhaen Djumadi mengatakan, Kabupaten Nganjuk saat ini sedang berbenah di berbagai bidang. Dengan program Nganjuk Bangkit, Pemkab Nganjuk mengajak seluruh elemen yang ada untuk bersama-sama membawa Nganjuk ke arah yang lebih baik.

“Kami dari internal akan melakukan konsolidasi kebijakan yang pro rakyat dan lebih menggencarkan branding Nganjuk,” kata Marhaen, Senin (29/8/2022).

Dijelaskan Marhaen, pihaknya juga akan mengajak partner dari luar daerah untuk bisa mengembangkan potensi-potensi yang ada di Nganjuk. Salah satunya dengan mengajak Perum Perhutani KPH Jombang setelah dinilai terdapat banyak potensi wisata untuk dapat dikembangkan yang berada di area Perhutani.

“Di antaranya potensi wisata paralayang, penanaman kelor, bambu petung dan banyak lainnya. Semua potensi tersebut bisa dikembangkan bersama Perum Perhutani,” ucap Marhaen.

Untuk itu, ungkap Marhaen, pihaknya berharap semuanya dapat bersinergi demi kesejahteraan rakyat, dan karena semuanya berada dalam satu garis komando pemerintahan.

“Dan tidak hanya Jombang, kami berharap nanti KPH Nganjuk maupun KPH Kediri juga ada MoU sebagai payung hukum dalam pengembangan sektor pariwisata. Sehingga nanti kerjasama akan lebih enak dan mudah,” tandas Marhaen.

Sementara Kepala Perum Perhutani KPH Jombang, Muklisin mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi Pemkab Nganjuk. Di mana sinergitas tersebut dapat memberikan manfaat yang baik, khususnya bagi masyarakat Nganjuk.

“Semuanya bersinergi mewujudkan hutan lestari dan masyarakat sejahtera. Dan melalui MoU rintisan wisata ini dapat menjadikan paralayang sebagai salah satu ikon andalan Nganjuk yang bisa meningkatkan pendapatan masyarakatnya serta Perhutani sendiri,” tutur Muklisin.

Sumber : tribunnews.com

Tanggal : 29 Agustus 2022