SEMARANG, PERHUTANI (06/01/2026) | Mengawali tahun 2026, Perum Perhutani Divisi Regional (Divre) Jawa Tengah (Jateng) menggelar acara tasyakuran dan doa bersama sebagai ungkapan rasa syukur atas pencapaian kinerja Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah sepanjang tahun 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin (05/01) bertempat di lobi lantai 2 Kantor Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah.
Perhutani Divre Jateng melibatkan jajaran manajemen dan karyawan dalam kegiatan tasyakuran dan doa bersama tersebut. Acara berlangsung khidmat sebagai momentum refleksi atas capaian kinerja yang telah diraih sekaligus memohon keberkahan agar Perum Perhutani dapat terus meningkatkan kinerja dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.
Kepala Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah, Asep Dedi Mulyadi, menyampaikan bahwa tasyakuran dan doa bersama ini menjadi wujud rasa syukur atas kerja keras seluruh insan Perhutani Divre Jateng selama tahun 2025. Ia menegaskan bahwa capaian kinerja yang diraih tidak terlepas dari kebersamaan, sinergi, dan komitmen seluruh jajaran.
“Kegiatan tasyakuran dan doa bersama ini merupakan bentuk rasa syukur kami atas capaian kinerja Perhutani Divre Jateng sepanjang tahun 2025. Capaian tersebut adalah hasil kerja keras dan kebersamaan seluruh insan Perhutani. Kami berharap, di tahun 2026 ini, Perhutani dapat terus meningkatkan kinerja, menjaga integritas, serta memberikan kontribusi positif bagi perusahaan, masyarakat, dan lingkungan,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa Perhutani Divre Jateng berkomitmen untuk menjadikan capaian tahun 2025 sebagai motivasi dalam menghadapi tantangan dan target kerja pada tahun 2026, sekaligus memperkuat peran Perhutani sebagai BUMN yang berorientasi pada kinerja dan kepedulian sosial.
Doa bersama dalam kegiatan tersebut juga dipimpin oleh Ustadz Sidrotul Muntaha, M.S.I yang menyampaikan tausiyah singkat mengenai pentingnya rasa syukur, keikhlasan, dan kebersamaan dalam bekerja. Tausiyah tersebut mengajak seluruh insan Perhutani untuk senantiasa menjaga amanah dan meningkatkan kualitas pengabdian dalam menjalankan tugas.
Sementara itu, Kepala Pelayanan Asuransi Kita Bisa, Rozak, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tasyakuran dan doa bersama tersebut. Menurutnya, kegiatan ini menjadi momentum yang baik untuk memperkuat nilai spiritual dan kebersamaan dalam mengawali tahun baru.
“Kami mengapresiasi kegiatan tasyakuran dan doa bersama yang diselenggarakan Perhutani Divre Jateng. Kegiatan seperti ini sangat positif karena dapat memperkuat kebersamaan, menumbuhkan semangat kerja, serta menjadi doa bersama agar seluruh program dan target kerja di tahun 2026 dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.
Melalui kegiatan tasyakuran dan doa bersama tersebut, Perhutani Divre Jateng berharap dapat mengawali tahun 2026 dengan semangat baru, memperkuat komitmen peningkatan kinerja, serta terus menumbuhkan nilai kebersamaan dan kepedulian di lingkungan perusahaan. (Kom-PHT/DivJateng/Wid)
Editor: Tri
Copyright © 2026