SURAKARTA, PERHUTANI (02/05/2019) | Administratur Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Surakarta, Sugi Purwanta bersama Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Dono Lestari, Sutoyo Marso dan Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Bukit Cemara, Nuryono menandatangani kerjasama pengelolaan Wisata Bukit Mongkrang serta membuka secara resmi destinasi wisata tersebut, Kamis (02/05).
Dalam sambutannya Sugi Purwanta menjelaskan “Kolaborasi dalam pengelolaan wisata ini sangat penting dan diharapkan bisa memberikan multiplier effect, tidak hanya pendapatan dari tempat wisata tetapi juga dari permbukaan warung, parkir dan souvenir”.
Camat Tawangmangu, Rusdiyanto menyambut gembira dengan adanya kerjasama dalam pengelolaan wisata Bukit Mongkrang . “Adanya wisata di wilayah Tawangmangu dari kawasan hutan Perhutani mendorong masyarakat membuka peluang  penghasilan dengan membuka usaha dan masyarakat lebih peduli menjaga lingkungan, sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Karanganyar, “jelasnya.
Wisata Bukit Mongkrang  dengan puncak bukit yang berada di ketinggian 2.194 mdpl  terletak di wilayah Tlogodringo, Desa Gondosuli, Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar masuk ke dalam kawasan hutan lindung Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Tlogodlingo, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lawu Utara, KPH Surakarta. Bukit Mongkrang  berjarak 50 km dari  Kota Surakarta menuju ke arah Sarangan, setelah melewati Tawangmangu ,pengunjung bisa lewat Bukit Sakura  atau jalan kampung menuju Cemoro Kandang atau pintu pendakian Gunung Lawu, lokasi Bukit Mongkrang tak jauh dari situ. Banyak pendaki pemula yang mendaki Bukit Mongkrang menikmati pemandangan indahnya  hamparan ilalang  yang luas. (Kom-PHT/Ska/MRA)
 
Editor : Ywn
Copyright©2019