KEBONHARJO, PERHUTANI (26/01/2026) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kebonharjo bersama Kepala Desa Sendangrejo, Kecamatan Bogorejo, Kabupaten Blora, yang didampingi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Pos Komando Rayon Militer (Koramil) 02/Bogorejo, melaksanakan kunjungan lapangan dalam rangka survei lokasi dan koordinasi rencana pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP), Minggu (25/01).

Kegiatan tersebut berlangsung di Petak 36D Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Nglengkir, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Gayam, dengan tujuan melakukan pengecekan kesiapan lokasi serta diskusi teknis guna menyamakan langkah dan memastikan pembangunan koperasi berjalan sesuai rencana. Pertemuan ini juga menjadi sarana memperkuat sinergi antara Perhutani, Pemerintah Desa, dan TNI dalam mendukung kelancaran program pembangunan desa.

Administratur KPH Kebonharjo melalui Kepala Sub Seksi Hukum, Kepatuhan Agraria, dan Komunikasi Perusahaan Lasmundi menyampaikan bahwa Perhutani siap mendukung program KDMP, khususnya bagi desa-desa yang berada di sekitar kawasan hutan. Dengan adanya Koperasi Desa Merah Putih, diharapkan dapat menjadi salah satu penggerak perekonomian masyarakat desa serta meningkatkan kesejahteraan warga melalui kegiatan usaha yang berkelanjutan. Ia menegaskan komitmen Perhutani untuk terus mengawal proses pembangunan hingga terealisasi agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, terutama yang berada di sekitar hutan.

Di tempat yang sama, Kepala Desa Sendangrejo Tuton menyampaikan komitmennya untuk terus mengawal proses pembangunan hingga gedung Koperasi Desa Merah Putih dapat berdiri. Dengan berdirinya gedung KDMP tersebut, diharapkan mampu menjadi simbol kebangkitan ekonomi kerakyatan serta memperkuat pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah Desa Sendangrejo secara menyeluruh.

Sementara itu, Bintara Pembina Desa Pos Koramil 02/Bogorejo Mindar berharap pembangunan koperasi desa ini dapat berjalan lancar tanpa hambatan sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Ia menegaskan bahwa dengan soliditas kerja sama lintas instansi, TNI akan terus mendukung dan mengawal program pembangunan koperasi desa yang memiliki visi jangka panjang sebagai pusat kegiatan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat. (Kom-PHT/Kbh/Ari)

Editor: Tri
Copyright © 2026