PROBOLINGGO, PERHUTANI (27/02/2023) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Probolinggo melakukan Patroli Gabungan, bersama lembaga Kepolisian wilayah Polres Probolinggo dan organisasi kemasyarakatan pemerhati lingkungan, Lembaga Perisai Hutan (LPH) di dua subwilayah kerja Perhutani Probolinggo yakni wilayah Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kraksaan dan wilayah BKPH Kabuaran, Probolinggo, Sabtu (25/02).

Administratur Perhutani Probolinggo Ida Jatiyana melalui Suhadi Asisten Perhutani (Asper) Taman menyampaikan, bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat sinergi lintas sektor. Dilakukannya giat patroli gabungan ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang kelestarian hutan, karena dengan sosialisasi itu harapannya bisa mencegah terjadinya Gangguan Kemanan Hutan (Gukamhut) seperti pencurian pohon, kebakaran hutan dan penggarapan lahan secara liar dan tidak merusak satwa liar, ujarnya.

“Patroli bersama dilaksanakan dengan melintas dibeberapa lokasi petak hutan, dengan melaksanakan kegiatan preventif melalui sosialisasi kepada masyarakat, karena dengan patroli preventif secara rutin akan menekan tingkat kerawanan hutan, ujarnya lagi.

“Kami menjalin sinergi dalam kondusifitas kawasan hutan dengan Polres Probolinggo dan Lembaga Perisasi Hutan, langkah tersebut untuk menjaga aset negara berupa hutan. Semoga ke-depan kita bisa lebih rutin lagi untuk melakukan kegiatan yang sama, tutupnya.

Sementara itu, Kapolres Probolinggo AKPB Teuku Arsya Khadafi menjelaskan, bahwa pihaknya bersama-sama mengamankan asset Negara dengan menjaga kelestarian hutan dari gangguan keamanan yang ditimbulkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, karena manfaat hutan sangat luar biasa bagi masyarakat, jelasnya.

“Oleh karena itu kita jaga kelestarian hutan ini, dari ancaman kebakaran hutan dan lainnya, karena akibat kebakaran hutan dampaknya sangat besar dan untuk memulihkan kondisi hutan seperti semula, membutuhkan waktu lama, dan jangan sampai ada penggarapan liar tanpa seijin Perhutani, tutupnya

Sementara itu, Sugiono Aanggota LPH menyampaikan, sangat mengapresiasi Perhutani yang telah aktif dalam melakukan komunikasi dengan masyarakat Probolinggo. “Semoga kegiatan ini menjadi salah satu agenda rutin yang bisa dilaksanakan setiap tahun dengan Polri dan Perhutani dalam rangka bersama-sama melestarika hutan di Probolinggo,” harapannya. (KOM-PHT/Pbo/Fek)

Editor : Uan
Copyright © 2023