SUKABUMI, PERHUTANI (31/03/2022) | Dalam rangka memperingati hari jadi Kota Sukabumi yang ke – 108 Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sukabumi berikan paket sembako berupa minyak goreng, beras, terigu dan gula pasir kepada masyarakat yang kurang mampu, bertempat di Kantor KPH Sukabumi, Pada Rabu (30/03).

Kegiatan tersebut dihadiri Administratur KPH Sukabumi Asep Setiawan  yang diwakili Wakil Administratur Wilayah Timur Cecep Suryaman, Kepala Sub Seksi Hukum Kepatuhan dan Komunikasi Perusahaan Chendra Eka Permana beserta jajaran dan Masyarakat.

Administratur KPH Sukabumi melalui Cecep Suryaman menyampaikan bahwa pemberian paket sembako tersebut sebagai bentuk dan wujud kepedulian dan kewajiban perusahaan untuk membantu meringankan beban dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar yang kurang mampu.

“Kami berharap dengan pemberian paket sembako ini dapat memberikan manfaat kepada penerima bingkisan,” ujarnya.

Sementara Apan selaku penerima bingkisan sembako menyampaikan ucarapan terima kasih kepada Perhutani yang telah peduli serta memperhatikan apalagi disaat pandemi Covid-19.

“Saya mewakili penerima bingkisan sembako sangat berterima kasih kepada Perhutani atas kepeduliannya, semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat dan semoga Allah membalas lebih dari yang diberikan,” kata Apan.
(Kom-PHT/Skb/HN).

 

Editor : MZ

Copyright©2022