PARENGAN, PEHUTANI (31/12/2021) | Perhutani Kesatauan Pemangkuan Hutan (KPH) Parengan memberikan bantuan dana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) kepada Sanggar Tari Ngripto Laras Desa Sukorejo dan penyandang disabilitas Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban, Kamis (30/12).

Bantuan diserahkan oleh Kepala Seksi Pengelola Sumber Daya Hutan dan Perhutanan Sosial Didik Burhanudin kepada penerima yakni sebesar Rp 5 juta untuk sarana pengembangan sanggar Tari Ngripto Laras dan Rp 17,5 juta untuk penyandang disabilitas yang akan digunakan sebagai usaha guna menumbuhkan kepercayaan diri para difabel.

Ditempat terpisah Administratur Perhutani KPH Parengan Slamet Juwanto mengatakan, bahwa bantuan TJSL merupakan program dari Perhutani guna membantu masyarakat sebagai bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) ini merupakan program wajib yang harus dilakukan oleh BUMN.

“Dana TJSL ini merupakan bentuk kepedulian Perhutani kepada lingkungan termasuk pelaku seni budaya agar upaya pelestarian lingkungan dan budaya yang ada disekitar wilayah Perhutani dapat tetap berjalan, sehingga bisa bermanfaat untuk masyarakat lainnya,” terang Slamet Juwanto.

Sementara itu salah satu  Pengurus Sanggar Tari Ngripto Laras Eko Hardoyo mengucapkan terima kasih kepada Perhutani khususnya KPH Parengan, karena dengan adanya bantuan ini dia bisa mengembangkan kreatifitas seni budaya pada masyarakat.

“Bantuan yang kami terima ini sangat membantu untuk melengkapi sarana untuk kebutuhan sanggar,” ucapnya. (Kom-PHT/Prg/Ags)

Editor : Ywn

Copyright©2021