MAJALENGKA, PERHUTANI (20/08/2021) | Perhutani Kesatuaan Pemangkuan Hutan (KPH) Majalengka memberikan bantuan berupa paket sembako kepada pekerja penyadap getah pinus sebagai bentuk kepedulian di tengah pandemi Covid-19 yang belum mereda, bertempat di wilayah hutan Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan Majalengka pada Rabu (18/08).

Penyerahan bantuan dihadiri oleh Kasi Kelola SDH & Perhutanan Sosial Erlandi, Asisten Perhutani (Asper BKPH) Majalengka, Suryana dan jajaran, perwakilan pekerja sadapan pinus sekitar hutan.

Administratur KPH Majalengka melalui Erlandi mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan tanda kepedulian terhadap para pekerja Hutan dan dalam rangka mempererat tali silaturahi.

“Semoga dengan kegiatan ini dapat memotivasi untuk meningkatkan produktivitas getah pinus sehingga dapat meningkatkan imun dan pendapatan bagi para pekerja dan Perhutani disaat pandemi Covid-19,” ujarnya.

Sementara itu Subandi mewakili pekerja penyadap getah pinus di wilayah Desa Sukamenak, Kecamatan Bantarujeg, Kabupaten Majalengka menyampaikan ucapan terima kasih kepada Perhutani KPH Majalengka yang telah memberikan bantuan sembako.

“Semoga Perhutani Majalengka mendapat makin maju,” terangnya. Kom-PHT/MJL/RH.

Editor : Ywn
Copyright©2021