SUKABUMI, PERHUTANI (09/11/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sukabumi bersama Saka Wanabakti Kota Sukabumi menggelar kegiatan pengukuhan Krida anggota Saka Wanabakti angkatan ke-31 bertempat di kantor KPH Sukabumi, Sabtu (07/11).

Hadir dalam kegiatan tersebut Administratur KPH Sukabumi Asep Setiawan selaku Ketua Majelis Pembina Saka (Mabi Saka) Wanabakti Kota Sukabumi, segenap Pengurus Dewan Saka Wanabakti, serta anggota Wanabakti dari beberapa angkatan.

Pada kesempatan tersebut Administratur KPH Sukabumi, Asep Setiawan menyampaikan bahwa pramuka adalah kegiatan positif yang dapat membentuk pribadi yang tangguh, jujur, kreatif dan selalu berpikiran maju. Anggota Wanabakti diharap dapat memanfaatkan kesempatan untuk memperoleh keahlian dan meningkatkan keterampilan khususnya di bidang kehutanan.

”Pengukuhan krida merupakan legalitas anggota Wanabakti setelah dinyatakan memenuhi kecakapan yang harus dimiliki sesuai krida yang dipilihnya. Sebagai tanggung jawab anggota, tentunya keahlian tersebut tidak hanya sampai pada batas pengukuhan saja, tetapi yang terpenting adalah keahlian yang dimiliki dapat diaplikasikan dan dikembangkan kepada masyarakat dan lingkungan sebagai salah satu bakti dari anggota pramuka,”  jelasnya.

Selain kegiatan pengukuhan berupa penyematan secara simbolis tanda kecakapan kepada 8 anggota Saka Wanabakti Cabang Kota Sukabumi, acara tersebut diisi dengan pemaparan rencana kerja tahun 2021, diskusi serta ramah tamah antar anggota dari beberapa angkatan.

Mewakili Pengurus Dewan Saka Wanabakti, Irul Irawadi menyampaikan terima kasih kepada Perhutani yang memberikan fasilitas dan melakukan pembinaan kepada Saka Wanabakti Cabang Kota Sukabumi.

“Insya Allah keahlian yang telah kami peroleh akan diaplikasikan dan dikembangkan baik di sekolah dan  masyarakat. Kami akan mengajak teman di lingkungan sekolah untuk bergabung belajar khususnya keahlian di bidang kehutanan  dan tentunya belajar  mencintai lingkungan.” ujarnya. (Kom-PHT/Skb/Tfk)

Editor : Ywn
Copyright©2020