BANTEN, PERHUTANI (25/6/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banten bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan kantor KPH Banten untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 pada Kamis (24/6).

Penyemprotan dilaksanakan oleh petugas dari BPBD Kota Serang dengan didampingi karyawan KPH Banten guna mensterilisasi kantor dan lingkungan sekitarnya.

Administratur KPH Banten, Noor Rochman menyampaikan bahwa penyemprotan disinfektan tersebut dilaksanakan guna mencegah penyebaran virus Covid-19 khususnya di area kantor. Selain itu KPH Banten juga berupaya terus melaksanakan penyediaan masker, hand sanitizer, tempat cuci tangan dan minuman madu sebelum melakukan pekerjaan.

“Kami di lingkungan kantor selalu menerapkan social distancing dengan menjaga jarak dalam bekerja, mencuci tangan pakai sabun dan selalu memakai masker sesuai anjuran pemerintah perihal protokol kesehatan,” katanya.

Sementara itu, petugas BPBD Kota Serang, Sobirin menjelaskan bahwa penyemprotan disinfektan dilakukan sebagai usaha pencegahan penyebaran virus Covid-19 yang semakin meningkat sehingga akan terus dilakukan penyemprotan disinfektan di berbagai tempat secara bergantian.

“Kami berterimakasih kepada Perhutani KPH Banten atas kerjasama ini, termasuk juga kerjasama lainnya seperti pencegahan bencana longsor, banjir dan kegiatan penanganan lainnya,” ucapnya. (Kom-PHT /Btn/AJB)

Editor : Ywn

Copyright©2021