Dok.kom-PHT/Kdu  @2015

Dok.kom-PHT/Kdu @2015

KEDU UTARA, PERHUTANI (3/7) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kedu Utara bersama Paguyuban Pendaki Gunung Temanggung (PPGT) mengadakan diskusi seputar konservasi hutan di kantor Bagian Kesatuan Pemangku Hutan (BKPH) Temanggung, Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Kedu Utara.

PPGT beranggotakan 3.427 orang yang aktif maupun tidak aktif dan tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Temanggung

Dalam diskusi tersebut Perhutani menjajaki kerjasama dengan PPGT terutama dalam rangka pencegahan dan penanggulangan kerawanan hutan. Kebakaran dan perburuan hewan yang dilindungi adalah bentuk kerawanan hutan yang sering terjadi dan kemungkinan dapat dikerjasamakan oleh Perhutani dan PPGT.

Asisten Perum Perhutani Bagian Kesatuan Pemangku Hutan (BKPH) Temanggung, Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Kedu Utara, Cahyono menjelaskan kerjasama ini lebih pada pemberian edukasi dan pengarahan pada anggota PPGT yang jumlahnya ribuan orang.

“Kami anggap para anggota PPGT dan mereka yang mengaku pendaki gunung atau pecinta alam sebagai partner. Sehingga perlu diajak bekerjasama untuk menjaga kelestarian hutan dan gunung. Melalui mereka kita bisa menyebarkan pesan tentang bahaya kerawanan hutan dan bagaimana cara pencegahannya,” terangnya.(Kom-PHT/Kdu)

Copyright ©2015