BANDUNG UTARA, PERHUTANI (08/05/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara melaksanakan penanganan bencana tanah longsor di kawasan hutan petak 14 b Resort Pangkuan Hutan (RPH) Bukanagara Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Cisalakblok Kp Cilame Desa Mayang Kec. Cisalak Kab. Subang.

Bencana alam tanah longsor terjadi pada hari Kamis tanggal 4 Mei 2023 sekitar pukul 16.00 – 02.00 wib, diduga terjadi akibat intensitas curah hujan yang cukup tinggi.

Administratur KPH Bandung Utara Arif Marghana melalui Kepala Sub Seksi Hukum Kepatuhan dan Komunilasi Perusahaan KPH Bandung Utara Endan Cahyadi  membenarkan kejadian tersebut dan menurutnya tidak ada korban jiwa.

“Kejadian bencana alam tanah longsor mengakibatkan tertutupnya akses jalan dan untuk mempercepat penanganan pasca bencana kami menurunkan personil Polhut dan petugas lapangan serta dibantu oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Subang, aparat desa dan masyarakat sekitar,” ujar Endan.

Petugas BPBD Subang Udin mengucapkan terima kasih atas kerjasama tim semua jajararan baik itu Perhutani unsur masyarakat yang telah membantu menangani pasca kejadian.

“Semoga kebaikan bapak-bapak sekalian menjadikan amal ibadah buat kita semua dan harus tetap waspada dengan kondisi cuaca ekstrem akhir-akhir ini,” pungkasnya. (Kom-PHT/Bdu/Dan)