KEDIRI, PERHUTANI (13/07/2025) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kediri mengikuti pelaksanaan kegiatan Prosesi Siraman Sedudo 2025 yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Nganjuk, yang bertempat di Area Wisata Air Terjun Sedudo, Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk, tepatnya di kawasan hutan wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Gedang Klutuk, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Pace, KPH Kediri, pada hari Sabtu (12/07).
Hadir dalam kesempatan tersebut yaitu Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, Wakil Bupati Trihandy Cahyo Saputro, Kepala Perhutani KPH Kediri Miswanto diwakili Asisten Perhutani (Asper) / Kepala Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (KBKPH) Pace Sulistyono, Sekretaris Daerah Kabupaten Nganjuk Nur Solekan, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Nganjuk Sri Handariningsih, Polres Nganjuk, Kodim 0810/Nganjuk, Kejari Nganjuk, Kepala Resort Pemangkuan Hutan (KRPH) Gedang Klutuk Supriyanto, Camat Sawahan Imam Baidowi, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan undangan lainnya.
Kepala Perhutani KPH Kediri Miswanto yang diwakili oleh Asisten Perhutani (Asper) / Kepala Kesatuan Pemangkuan Hutan (KBKPH) Pace Sulistyono menyampaikan bahwa “Perhutani KPH Kediri sangat mendukung Prosesi Siraman Air Terjun Sedudo di Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk,” ujarnya.
Kegiatan ini biasa diadakan setiap bulan Suro dalam kalender Jawa, kami berharap kearifan lokal seperti ini terus kita jaga bersama. Agenda tahunan prosesi siraman dapat mempererat hubungan antara Perhutani dengan Forpimda Kabupaten Nganjuk serta masyarakat sekitar hutan, sekaligus mempromosikan wisata budaya dan ekowisata kepada masyarakat luas, dengan banyaknya pengunjung yang datang harapan bisa meningkatkan pendapatan dari sektor wisata Air Terjun Sedodo dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) masyarakat sekitar hutan.
Sementara itu Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi dalam sambutannya mengatakan, “kegiatan ini untuk melestarikan budaya lokal, adat budaya seperti Siraman Air Sedudo harus terus dipelihara, dan tujuan lainnya untuk mengenalkan wisata yang ada di Kabupaten Nganjuk,” ujarnya.
“Banyak sekali pengunjung yang hadir mengikuti acara siraman, ada wisatawan lokal Nganjuk maupun luar kota yang datang untuk menyaksikan prosesi,” tambah Marhaen.
Acara siraman Sedudo sangat meriah dengan kehadiran bintang tamu Fallden dan Devinca Cantika yang berhasil menambah semangat pengunjung yang hadir, tanpa mengurangi kesakralan ritual siraman.
Masyarakat menyakini, air terjun dari Sedudo bisa membuat orang yang mandi tersebut awet muda dan dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. (Kom-PHT/Kdr/Ton)
Editor:Lra
Copyright©2025