MADIUN, PERHUTANI (11/09/2024) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madiun mengadakan pertemuan dengan Lembaga Masyarakat Pengelola Sumber Daya Hutan (LMPSDH) dalam rangka sosialisasi kerja sama pengembangan tanaman tebu di KPH Madiun. Kegiatan tersebut berlangsung di Pos Petak 121C Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Ngadirejo, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Ngadirejo, Desa Ngadirejo, pada Rabu (11/09).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sub Seksi Kemitraan Produktif, Agnendra; Kepala BKPH Ngadirejo, Edi Yasmanto, beserta jajaran; Kepala Desa Ngadirejo, Muhammad Abdillah Al Kafi; perwakilan CV Megah Kusuma, Budi Prasetyo; konsultan dari PT BAKI, Jenjan Sutiyono; serta pengurus dan anggota LMPSDH sebanyak 35 orang.
Kepala KPH Madiun, Panca Putra M. Sihite, di tempat terpisah, menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif LMPSDH dalam pengelolaan hutan bersama Perhutani. Ia juga mengucapkan terima kasih atas penerimaan anggota terkait program pengembangan tanaman tebu di KPH Madiun, khususnya di wilayah BKPH Ngadirejo.
“Perum Perhutani KPH Madiun pada tahun 2024 akan melaksanakan pengembangan tanaman tebu di wilayah RPH Ngadirejo. Ini adalah salah satu program pemerintah dalam penguatan ketahanan pangan berupa gula. Semoga masyarakat dapat memahami dan memberikan dukungan kepada kami,” tuturnya.
Kepala Desa Ngadirejo, Muhammad Abdillah Al Kafi, menyatakan bahwa Pemerintah Desa dan LMDH pada prinsipnya mendukung kerja sama pengembangan tanaman tebu di RPH Ngadirejo. Ia berharap, dalam pelaksanaan kerja sama tebu, tetap memperdayakan masyarakat lokal, meskipun sebagian pekerjaan harus dikerjakan oleh pekerja yang ahli dalam bidang tebu dari luar daerah.
“Semoga masyarakat kami masih bisa ikut berkontribusi atau diberi pekerjaan dalam program ini. Kami mohon kepada Perhutani dan CV untuk mempertimbangkan hal tersebut,” tuturnya.
Sementara itu, perwakilan CV Megah Kusuma, Budi Prasetyo, berjanji akan menyampaikan aspirasi masyarakat desa hutan kepada pimpinannya. “Dari pertemuan ini, apapun yang menjadi aspirasi bapak-bapak sekalian akan kami sampaikan kepada pimpinan. Semoga bisa diterima dan menguntungkan semua pihak,” pungkasnya. (Kom-PHT/Mdn/Adl)
Editor:Lra
Copyright©2024