SEMARANG, PERHUTANI (01/03/2019) | Administratur Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Semarang, A. Fadjar Agung Susetyo memberikan bantuan dana Bina Lingkungan Sosial kepada Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wargo Manunggal Wono Lestari di Dukuh Jembolo Desa Jragung Kecamatan Karang ngawen Kabupaten Demak, pada Jumat (01/03).
Bantuan dana Bina Lingkungan Sosial yang diberikan sebesar Rp20.000.000 di terima oleh ketua LMDH Wargo Manunggal  Wono Lestari Sadimin  yang rencananya digunakan untuk perbaikan Musholla Al Mubaroq dukuh Jembolo.
Dalam sambutannya A. Fadjar Agung menyampaikan “Semoga dana Bina Lingkungan yang diterima  bisa bermafaat untuk perbaikan sumur dan tempat wudhu Mushola Al  Mubaroq dan bisa meningatkan kegiatan ibadah untuk warga sekitar”.(Kom-Pht/Smg/Sw)
 
Editor : Ywn
Copyright©2019