NGAWI, PERHUTANI (11/01/2026) | Serikat Karyawan (Sekar) Perhutani Ngawi menggelar aksi penanaman ratusan bibit pohon dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) Sekar ke-21 dengan mengusung tema “Bergerak Bersama, Maju Lebih Kuat.” di hutan lindung petak 76B, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Pandean, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Pandean, pada Sabtu (10/1). Kegiatan ini dilaksanakan

Ketua Sekar DPD Ngawi, Ajid Suwanto, menyampaikan bahwa peringatan Harlah Sekar menjadi momentum bagi karyawan untuk mengambil bagian dalam gerakan pelestarian lingkungan. “Kami ingin Sekar tidak hanya menjadi wadah aspirasi, tetapi juga pelopor gerakan hijau. Penanaman ini adalah wujud sinergi untuk tumbuh lebih kuat bersama alam,” tegasnya.

Wakil Administratur Ngawi Timur, Eko Budi Prasetyo, menambahkan bahwa kolaborasi tersebut merupakan langkah nyata dalam menjaga aset negara. “Bibit kluwih, sirsak, asam, alpukat, mangga, dan durian yang ditanam hari ini diharapkan memberikan manfaat ekologis jangka panjang bagi wilayah Ngawi,” ujarnya.

Perwakilan Relawan Santana Kabupaten Ngawi, Nisun Hidayat, turut mengapresiasi kegiatan tersebut. “Kami berterima kasih telah dilibatkan dalam menjaga kelestarian lingkungan. Kami berharap kerja sama ini terus berlanjut sebagai mitigasi bencana banjir, tanah longsor, dan kekeringan melalui gerakan penanaman seperti hari ini,” ungkapnya.

Aksi penanaman ditutup dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur, sekaligus menandai komitmen seluruh unsur yang hadir untuk terus bersinergi dalam menjaga kelestarian hutan.

Aksi lingkungan ini dihadiri oleh perwakilan Manajemen Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ngawi, Senior Sekar, Pengurus Sekar DPD Ngawi, Ketua Serikat Pekerja Perhutani (SP2P) Ngawi, Asisten Perhutani/KBKPH Pandean, serta perwakilan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Sekar wilayah KPH Ngawi. Turut hadir mitra strategis dari Relawan Santri Tanggap Bencana (SANTANA) Kabupaten Ngawi sebagai bentuk sinergi lintas organisasi dalam menjaga kelestarian dan fungsi hutan lindung. (Kom-PHT/Ngw/Put)

Editor:Lra
Copyright©2025