BISNIS INDONESIA, SOLO (7/5) | Untuk pertama kalinya. Hotel Sahid Jaya Solo bersama Perhutani menggelar senam sehat di area parkir Hotel Sahid Jaya Solo, pada hari Jumat tanggal 29 April 2016. Agenda senam sehat ini sebenarnya sudah merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh kantor masing-masing, sebagai wujud dan komitmen kami untuk meningkatkan kesehatan kepada setiap karyawan yang ada di kantor masing-masing. Perhutani merupakan mitra kerja yang terdekat karena terletak hanya di seberang depan Hotel, untuk itu alangkah lebih indahnya jika kegiatan ini kami adakan dan Hotel Sahid Jaya Solo sangat terbuka kepada Perhutani dalam bentuk kerjasama atau acara apapun yang baik untuk memajukan perusahaan kedua belah pihak ini agar lebih baik lagi.
Tanggal : 7 Mei 2016
Sumber : Bisnis Indonesia