BANYUMAS BARAT, PERHUTANI (25/03/2025) | Menjelang libur lebaran 1446 H serta antisipasi terhadap kecelakaan di bidang wisata, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Barat bersama dengan CV Master Bee Indonesia melaksanakan inspeksi kelayakan wahana bermain di lokasi Wisata Kemit Forest Education petak 18 Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Sidareja, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Sidareja, Sabtu (24/03).
Kepala Sub Seksi K3L Adi Kusbiyanto, Kepala Sub Seksi Agroforestry dan Ekowisata Widagdo, Kepala RPH Sidareja Sugeng, dan pengelola Wisata Kemit Forest Education Adhy Wiguna melaksanakan kelayakan wahana sarana bermain yang berada dilokasi wisata tersebut.
Administratur KPH Banyumas Barat melalui Kepala Sub Seksi K3L Adi Kusbiyanto menyampaikan kegiatan ini penting dilaksanakan untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan bagi pengunjung wisata Kemit Forest Education. “Wahana – wahana yang dinilai sudah tidak layak untuk dipergunakan oleh tim disarankan untuk diberi rambu rambu untuk pengunjung tidak mempergunakan atau bahkan dibongkar. Perhutani dan pengelola wisata melakukan antisipasi untuk meminimalisir resiko di wisata Kemit Forest Education, sehingga dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan yang berkunjung,“ tuturnya.
Sementara itu Adhy selaku Pengelola Wisata Kemit Forest Education Sidareja menyampaikan dirinya bersama tim dari Master Bee sebagai pengelola, menyambut baik dengan adanya kegiatan inspeksi ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat besar manfaatnya bagi pengunjung nantinya. “Semoga dengan adanya kegiatan ini KPH Banyumas Barat bisa menekan angka kecelakaan (zero accident) dalam semua kegiatannya yang ada dilapangan,” pungkasnya. (Kom-PHT/Byb/Twn)
Editor: Tri
Copyright © 2025