BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (12/8/2022) | Karyawan-karyawati Perhutani Banyuwangi Raya yang tergabung dalam Jamaah Musholla Asy Sajaroh mengadakan bakti sosial peduli kasih dengan memberikan santunan anak yatim dari masyarakat sekitar hutan Desa Kandangan Banyuwangi, pada Kamis, (11/8).
Sesaat setelah menyerahkan santunan, Administratur KPH Banyuwangi Selatan Panca PM Sihite dihadapan anak yatim, wali anak yatim, perwakilan pengurus takmir dan karyawan Perhutani KPH Banyuwangi Raya, mengatakan, bahwa tugas dan kewajiban kita selaku mahluk sosial adalah saling berbagi dengan sesama terlebih pada anak yatim karena sebagian harta kita ada hak untuk mereka, tuturnya.
Pemberian santunan dan peket sarpra sekolah kepada 20 anak yatim yang berasal dari anak masyarakat desa hutan adalah kegiatan rutin yang dilakukan Perhutani Banyuwangi Raya yang tergabung pada Jamaah Musholla Asy Sajaroh Perhutani Banyuwangi setiap tahunnya.
Pemberian santunan ini merupakan upaya Perhutani untuk lebih dekat kepada masyarakat dan merupakan upaya untuk berbagi keceriaan dengan anak yatim yang ada disekitar Hutan Perhutani Banyuwangi Selatan dan dana ini bersumber dari iuran karyawan – karyawati Banyuwangi Raya, ungkap Nandang Sunardi selaku Ketua takmir Musholla Asy Sajaroh Perhutani Banyuwangi Raya.
Nandang menambahkan bahwa kegiatan bakti sosial santunan anak yatim ini sebagai wujud kepedulian terhadap sesama terlebih ini anak yatim dari petani hutan, karena merekalah selaku mitra kerja Perhutani di lapangan dan juga upaya kami gembirakan mereka dalam bulan utama Muharram ini.
Selanjutnya pada kesempatan tersebut Mubarok selaku tokoh masyarakat Desa Kandangan sekaligus pendamping anak yatim menyampaikan terima kasih.
”Terima kasih Perhutani Banyuwangi semoga semua keluarga besar Perhutani diberikan kesehatan dan sukses selalu dan semoga Perhutani cepat bangkit dan jaya seperti dulu yang langsung diamini oleh anak yatim. (Kom-PHT/Bws/Dik).
Editor : Uan
Copyright © 2022