SURAKARTA, PERHUTANI (15/11/2024) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Surakarta menghadiri Lawu Flora Festival 2024 untuk memperingati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) di wisata Air Terjun Jumog Kabupaten Karanganyar, Rabu (13/11).

Acara dihadiri oleh Kepala Balai Taman Hutan Rakyat (Tahura) KGPAA Mangkunagoro I Yuni Kusumodewi, Wakil Administratur KPH Surakarta Bambang Sunarto, Area Manager Communication Pertamina Patra Niaga Brasto Galih Nugroho, Segenap Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Ngargoyoso dan masyarakat sekitar.

Kegiatan bertujuan untuk mengangkat kesadaran masyarakat tentang konservasi flora dan keanekaragaman hayati di Indonesia serta menjadi wadah bagi komunitas pecinta tanaman dan anggrek untuk berinteraksi dan berbagi pengetahuan.

Administratur KPH Surakarta melalui Wakil Administratur Bambang Sunarto memberikan dukungan pada kegiatan ini. “Selain dapat meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar, semoga juga dapat memberikan wawasan yang lebih baik kepada masyarakat tentang pentingnya peran serta dalam menjaga hutan termasuk ekosistemnya,” ujarnya.

Kepala Balai Taman Hutan Rakyat (Tahura) KGPAA Mangkunagoro I, Yuni Kusumodewi dalam sambutannya menjelaskan bahwa tema kegiatan HCPSN tahun ini  yakni “Satwa dan Puspa Sahabatku, Satwa Liar Bukan Hewan Peliharaan”.

“Kegiatan HCPSN tahun ini diharapkan dapat mengundang para wisatawan dan pecinta tanaman lokal agar dapat hadir di lokasi ini karena selain ada pemeran flora juga ada talkshow, klinik florist dan lomba mewarnai,“ katanya.

Area Manager Communication Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho mengatakan kegiatan yang diadakan tanggal 13 sampai dengan 14 November 2024 juga dimaksudkan untuk memperkenalkan kelompok binaan program Corporate Social Responsibility (CSR) yang dijalankan bersama Balai Tahura. Kami berharap agar upaya pemberdayaan masyarakat berbasis keanekaragaman hayati menjadi edukasi bagi masyarakat sekitar. (Kom-PHT/Ska/Ipk)

Editor: Tri

Copyright © 2024