MADURA, PERHUTANI (28/04/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura melakukan patroli gabungan bersama dengan TNI/Polri Arjasa serta Perangkat Desa Arjasa di wilayah Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kangean Barat, Kecamatan Arjasa Pulau Kangean Kabupaten Sumenep pada Rabu (28/4).

Kegiatan patroli tersebut diikuti oleh Asisten Perhutani BKPH Kangean Barat Marinus, Kapolsek Arjasa Iptu Agus Sugito Babinsa Koramil Arjasa John Efendi dan Kepala Desa Arjasa Khairul Anwar.

Administratur KPH Madura melalui Asper Kangean Barat Marinus menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung patroli gabungan yang rutin dilakukan pada bulan Ramadhan yang merupakan tindak lanjut dari kerjasama antara Perhutani dengan stakeholder di wilayah Kecamatan Arjasa Kepulauan Kangean.

Menurutnya, patroli gabungan ini bertujuan untuk mencegah gangguan keamanan hutan (Gukamhut) dan keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sebagai upaya tindakan preventif dan sosialisasi untuk menekan kerawanan sosial masyarakat pada bulan Ramadhan.

“Tanggung jawab dalam menjaga keamanan hutan, tidak bisa dilakukan oleh Perhutani sendiri, tetapi membutuhkan bantuan dari semua elemen termasuk TNI/Polri dan masyarakat untuk bersinergi guna terjalinnya keamanan,” kata Marinus.

Di tempat yang sama Kapolsek Arjasa Iptu Agus Sugito menjelaskan koordinasi antara Perhutani dengan Polsek Arjasa dan TNI serta stakeholder sudah berjalan dengan baik, “Saya meminta untuk bersama-sama menjaga kelestarian hutan dan keamanan ketertiban masyarakat, apalagi pada saat bulan Ramadhan ini,” katanya. (Kom-PHT/Mdr/Mbl)

Editor : Ywn

Copyright©2021