CIANJUR, PERHUTANI (14/11/2024) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cianjur bersama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) Unit Pelaksana Proyek (UPP) Jawa Bagian Tengah (JBT) 1 dan Tim Kontraktor CGGC-DL-Wika melaksanakan kegiatan timber cruising di petak 41i, lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Upper Cisokan, pada Selasa (12/11).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Administratur KPH Cianjur Utara, Ejang Sukiman, beserta jajaran; Kepala Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Ciranjang Selatan, Deden Sutono, beserta jajaran; serta Tim Kontraktor CGGC-DL-Wika yang dipimpin oleh Jeremy, beserta tim.
Ejang Sukiman menyampaikan bahwa kegiatan timber cruising merupakan kegiatan pengukuran, pengamatan, dan pencatatan terhadap pohon yang direncanakan untuk ditebang, serta pengumpulan data lapangan lainnya untuk mengetahui jenis, jumlah, diameter, tinggi pohon, dan keadaan lingkungan sekitar.
Ia pun menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan timber cruising ini adalah untuk memperoleh informasi mengenai jenis, jumlah, diameter, tinggi pohon, serta kondisi lingkungan di sekitar area tersebut.
“Kegiatan timber cruising ini dilaksanakan oleh Tenaga Teknis Pengelolaan Hutan (GANISPH) Perencanaan Hutan (Canhut) Perhutani KPH Cianjur sebagai salah satu persyaratan yang harus dipenuhi sesuai aturan yang telah ditetapkan sebelum dilakukan penebangan di areal Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH),” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan Tim Kontraktor CGGC-DL-Wika, Jeremy, mengucapkan terima kasih kepada Perhutani KPH Cianjur yang telah mendampingi dan memfasilitasi kegiatan timber cruising di lokasi PLTA Upper Cisokan.
“Terima kasih kepada tim Perhutani atas dedikasi dan kerja kerasnya dalam kelancaran inspeksi hari ini. Semoga proses pengolahan data di Sistem Informasi Penatausahaan Hasil Hutan (SIPUHH) dan pelaksanaan penebangan nanti dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” ucapnya. (Kom-PHT/Cjr/HN)
Editor : EM
Copyright©2024