BANTEN, PERHUTANI (26/07/2022) | Dalam rangka memperingati hari Mangrove sedunia yang jatuh pada tanggal 26 juli 2022, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banten bersama  Menteri LHK, Korps Marinir TNI AL dan  Stakeholder melaksanakan penanaman mangrove jenis Rhizopira sp  di wilayah kawasan hutan mangrove petak 19c Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Tangerang, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Serang, Kamis (28/07).

Acara tersebut dihadiri oleh Menteri Lingkunga Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) TNI AL Yudo Margono, Administratur KPH Banten Sukidi beserta jajaran, Kepala BPDASHL Citarum-Ciliwung Pina, Pemda Kabupaten Tangerang dan Muspika Kecamatan Teluknaga.

Kegiatan penanaman jenis mangrove dalam rangka pemulihanan lingkungan melalui rehabilitasi  mangrove yang sudah menjadi agenda utama Bapak Presidien, sekaligus upaya untuk mengurangi emisi. Dalam acara tersebut Korp Marinir TNI AL melakukan penanaman Mangrove jenis Rhizhopora Sp sebanyak 5.000 batang dan sudah 3 (tiga) kali penanaman sehingga total 15.000 batang.

Siti Nurbaya menyampaikan ada hal penting yang menjadi pesan utama dari penanaman mangrove ini, bahwa hutan mangrove dapat mengurangi emisi, sehingga rehabilitasi dan perbaikan tata kelola mangrove sangat perlu dilakukan. Kegiatan hari ini merupakan contoh konkrit yang sangat baik, dan hasilnya dapat dilihat oleh rakyat maupun global. Oleh karena itu, Kementrian LHK mengajak kepada semua pihak untuk terus berusaha mensukseskan program penanaman mangrove ini.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Yudo Margono menyampaikan bahwa kegiatan penanaman mangrove merupakan program rutin TNI angkatan Laut.

“Bersamaan dengan hari Mangrove Sedunia tanggal 26 Juli 2022 kita laksanakan penanaman serentak oleh jajaran TNI AL, dan Alhamdulillah mendapat rekor MURI Internasional tentang penanaman mangrove serentak secara nasional. Saya ucapkan terimakasih atas dukungan Ibu Menteri LHK dan jajaran yang telah mendukung jalannya acara hari ini,” katanya.

Administratur KPH Banten Sukidi menyampaikan ucapan terimakasih yang tak terhingga kepada Ibu Menteri LHK dan Kapala Staf Angkatan Laut serta pihak lainnya yang telah ikut peduli dalam menjaga ekosistem Mangrove melalui kegiatan ini,” pungkasnya.  (Kom-PHT /Btn/AD)

Editor : AGS
Copyright©2022