RANDUBLATUNG, PERHUTANI (1/9/2020) | Dalam rangka pencegahan dan penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Randublatung bersama TNI dan Polri melakukan pembinaan dan penyuluhan pencegahan Karhutla kepada masyarakat desa hutan yang dilaksanakan di Desa Ngliron Kecamatan Randublatung, Selasa (1/9).

Acara yang diikuti 80 orang masyarakat tersebut dihadiri oleh Administratur KPH Randublatung yang diwakili Kepala Sub Seksi Komunikasi Perusahaan Suharmanto, Kepala Desa Ngliron Muntono, Babinsa Koramil Randublatung Serka Setyono, Bhabinkamtibmas Polsek Randublatung Brigpol Munadi serta semua perangkat Desa Ngliron.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk sinergitas antara Perhutani, TNI, Polri, pemerintah Desa serta mitra kerja dalam hal ini adalah Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) untuk menciptakan situasi keamanan hutan yang kondusif dalam upaya bersama mencegah terjadinya Karhutla.

Administratur KPH Randublatung, Achmad Basuki melalui Suharmanto menyampaikan bahwa pihaknya sangat berterimakasih kepada seluruh stakeholder dalam keikutsertaannya menjaga kelestarian hutan. “Terimakasih atas kerjasama selama ini, semoga dengan kerjasama antara TNI, Polri, Pemerintah Desa dengan Perhutani ini bisa menciptakan hutan yang lestari dan masyarakat desa hutan yang lebih sejahtera,” pungkas Suharmanto.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Randublatung Brigpol Munadi mengatakan, “Dengan silaturahmi yang kita laksanakan bersama Perhutani, diharapkan LMDH maupun warga masyarakat khususnya di Desa Ngliron Randublatung dapat bekerjasama dalam menjaga keamanan, serta kelestarian hutan khususnya kewaspadaan terhadap pencegahan Karhutla, sehingga dengan adanya hutan lestari akan menjadikan masyarakat desa hutan lebih sejahtera,” ujarnya. (Kom-PHT/Rdb/Hmt)

Editor : Ywn

Copyright©2020