BOJONEGORO, PERHUTANI (20/10) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bojonegoro bersama Bupati Bojonegoro, seluruh Forpimda, Segenap Satker, Kepala BUMN, BUMD dan seluruh masyarakat Bojonegoro ikuti malam budaya grebeg berkah Jonegoroan di Alun-alun kota Bojonegoro, Selasa.

Administratur/KKPH Bojonegoro, Erwin menjelaskan bahwa Perum Perhutani sangat mendukung sekali pesta budaya rakyat yang telah rutin digelar oleh pemerintah Kabupaten Bojonegoro, karena hal ini merupakan rasa syukur masyarakat Bojonegoro kepada yang maha kuasa atas segala rezeki yang telah diberikan sehingga mereka bisa mendapatkan hasil panen padi dan jagung maupun hasil panen lainya.

Peran Perhutani atau kontribusi Perhutani kepada Kabupaten Bojonegoro adalah memberikan lapangan kerja kepada masyarakat sekitar hutan untuk mengerjakan lahan hutan dengan sistem Tumpangsari sesuai dengan Perjanjian kerjasama yang telah ditentukan, sehingga masyarakat dapat menikmati hasil panen dan secara tidak langsung Perhutani turut mendukung program pemerintah Kabupaten Bojonegoro sebagai lumbung pangan dan energi nasional.

Jadi sinergi pemerintah Kabupaten Bojonegoro dengan Perhutani atau pun dengan Stakeholder sangatlah penting karena pada intinya semua ini untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyakarat Bojonegoro, imbuh Erwin. Dok.Kom – PHT/Bjn/Rafik.

Editor : Dadang K Rizal

Copyright ©2015