MADIUN, PERHUTANI (23/8/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madiun bersama Kepolisian Resor (Polres) Ponorogo bagikan sembako pada masyarakat desa hutan di petak 34 Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Pulung Ponorogo, Sabtu (228).

Hadir dalam acara tersebut Jajaran Perhutani KPH Madiun, Jajaran Polres Ponorogo, Kodim 0802 Ponorogo, Satuan Polisi Pamong Praja Ponorogo, Masyarakat Desa Hutan Desa Setonggo Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo.

Administratur Perhutani KPH Madiun Wakhid Nurdin menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan bukti kebersamaan Perhutani dan Polri, juga sebagai perwujudan kepedulian Perhutani kepada masyarakat desa hutan yang peduli terhadap keberadaan hutan yang saat ini terdampak pandemi Covid-19.

“Dampak pandemi ini berpengaruh terhadap masyarakat yang berpenghasilan tidak tetap, untuk itu target kita adal;ah masyarakat sekitar hutan,” katanya.

Sementara itu Suwarno, salah satu penerima sembako menyampaikan terima kasih kepada Perhutani dan Polres Ponorogo yang telah memperhatikan masyarakat desa hutan, “Bantuan ini sangat bermanfaat sekali bagi kami,”  ungkapnya. (Kom-PHT/Mdn/Yud)

Editor : Ywn

Copyright©2020