BALAPULANG, PERHUTANI (4/5/2019) | Administratur Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Balapulang, Anang Sudarmoko mendampingi Direktur Operasional PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IX Satrio Wibowo, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Agus Subagyo dan Forkompinda Kabupaten Tegal dalam kegiatan Selamatan Giling Tebu di Pabrik Gula Pangkah Tahun 2019 – Jatibarang, Sabtu (4/5).

Dalam sambutannya Anang Sudarmoko menyampaikan para pekerja untuk turut menjaga keselamatan kerja selama musim giling. “Tahun 2019 ini tanaman tebu yang siap giling dari hasil kerjasama Perhutani KPH Balapulang dengan PTPN IX seluas 70,60 hektar” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama Satrio menyampaikan “Saat ini BUMN harus bersinergi untuk mengembangkan usaha bersama segenap stakeholder dengan jujur dan saling menguntungkan”, jelasnya.

Sebelumnya Direktur Operasional PTPN IX ini juga melakukan kunjungan ke Lahan seluas 8 hektar di petak 20 dan 21 Resor Pemangkuan Hutan (RPH) Wanayasa, KPH Balapulang yang tengah dikerjasamakan tanaman Tebu dengan PTPN IX. (KOM-PHT/BLP/Jul)
 

Editor : Ywn

Copyright©2019