INDRAMAYU, PERHUTANI (/21/08/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Indramayu fasilitasi Karang Taruna Kabupaten Indramayu melaksanakan kegiatan Kemah Bhakti Tahun 2022, bertempat di Wana Wisata Ciwado, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Cikawung, masuk administrative Desa Cikawung Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu. Minggu (21/08).

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Administratur Ridwan Nur Anwar beserta jajaran dan Segenap Ketua Karang Taruna beserta anggota seindramayu.

Dalam kesempatan tersebut mewakili Administratur KPH Indramayu, Ridwan Nur Anwar menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Kemah Bhakti Karang Taruna Kabupaten Indramayu Tahun 2022, yang kebetulan obyek wisata Ciwado ini terpilih menjadi tempat Perkemahan.

“Dengan adanya kegiatan Kemah Bhakti ini Perhutani KPH Indramayu sangat mendukung dan terus berusaha untuk memfasilitasinya, karena obyek wisata ini disamping dapat menjadi tempat kegiatan perkemahan juga dapat memberikan wawasan edukasi bagi kita semua tentang betapa pentingnya Hutan dan semoga wisata Ciwado semakin dikenal oleh masyarakat Indramayu .”ungkapnya.

Sementara itu mewakili Ketua Karang Taruna yang hadir,Otong Carsa. menjelaskan bahwa dilaksanakannya kegiatan Kemah Bhakti Karang Taruna tahun 2022 bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi sesama anggota karang taruna serta berbagi pengalaman positif dalam mewujudkan pembangunan.

“Dan saya ucapkan Terima kasih kepada Perum Perhutani KPH Indramayu yang telah bekerjasama memfasilitasi kegiatan ini, sehingga dapat terlaksana dengan baik dan diberi kelancaran,” pungkasnya. (Kom-PHT/Idr/SH)

 

Editor : AGS
Copyright©2022