GUNDIH, PERHUTANI (17/12/2024) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Gundih bersama Forkompincam melepasliarkan burung kembali ke habitatnya di alam liar. Kegiatan ini diharapkan agar burung-burung tersebut selanjutnya dapat berkembang biak secara alami di habitatnya, sehingga kelestarian dan keseimbangan alam dan lingkungan hidup pun dapat terjaga, Senin (16/12).

Selain pelepasan burung juga dilaksanakan penanaman pohon bersama di petak 42c Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Segorogunung Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BPKH) Segorogunung Desa Nglinduk, Kecamatan Gabus, Grobogan Jawa Tengah untuk menumbuhkan rasa kepedulian masyarakat terhadap pelestarian lingkungan, sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah, instansi terkait, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian alam.

Administratur KPH Gundih, Haris Setiana menyampaikan pihaknya mengapresiasi serta berterimakasih atas dilaksanakannya kegiatan yang sangat bermanfaat untuk lingkungan tersebut. “Perhutani mengucapkan terima kasih telah mendukung penuh kegiatan penanaman pohon dan pelepasan burung ini, hal itu merupakan langkah penting dalam menjaga kelestarian alam dan mengurangi dampak perubahan iklim dan merupakan salah satu bentuk kolaborasi antara Perhutani bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan,” ujarnya.

Sementara itu Camat Gabus, Joko Purwanto mewakili Forkompincam Gabus menyambut baik kegiatan pelepasliaran burung dan penanaman bersama ini dalam rangka upaya pelestarian lingkungan. “Semoga kedepan kegiatan penanaman bersama ini lebih ditingkatkan dan berharap masyarakat sekitar hutan bisa ikut menanam, memelihara dan menjaga pohon yang sudah ditanam ini sampai bisa dipanen,” tutur Camat Gabus. (Kom-PHT/Gdh/Dwi)

Editor: Tri

Copyright © 2024