MADURA, PERHUTANI (04/07/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura melaksanakan koordinasi dengan Kepolisian Sektor (Polsek) Pademawu terkait keamanan hasil produksi hutan berupa kayu yang berlangsung di Mapolsek Pademawu Pamekasan, Senin (04/07)

Administratur Perhutani KPH Madura melalui wakilnya Samiwanto mengatakan, bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan guna menjalin komunikasi dan menjaga sinergitas terkait pelestarian hutan dan pengamanan hasil produksi hutan berupa kayu di TPK Bunder dan pengelolaan hutan di wilayah Kecamatan Pademawu, ujarnya.

Menurut Samiwanto, kolaborasi antara Perhutani dan Polsek Pademawu sampai saat ini berjalan dengan baik dan itu harus dijaga agar bisa bersinergi dalam pelestarian dan pengamanan hasil hutan produksi kayu khusunya di wilayah TPK Bunder Kecamatan Pademawu bisa lebih maksimal, tambahnya.

Sementara itu, Kapolsek Pademawu Iptu D. Riawanto mengatakan, pihaknya mengapresiasi serta menyambut baik upaya Perhutani dalam menjalin sinergitas bersama Polsek Pademawu, Kabupaten Pamekasan.

Hal ini merupakan langkah positif dalam rangka menjaga kelestarian dari gangguan keamanan di wilayah kelola Perhutani dan hasil hutan produksi kayu yang berada di kantor TPK Bunder Pademawu, katanya. (Kom-PHT/Mdr/Jep).

Editor : Uan

Copyright © 2022